TMMD Sengkuyung Kodim 0709 Kebumen Ciptakan Jalan Rusak Jadi Mulus

PREMBUN, Talanews.net, – Diawali dengan upacara penutupan dan penampilan tari tradisional, secara resmi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengkuyung tahap III tahun 2023  ke 118, Kodim 0709 Kebumen yang berlangsung di Desa Prembun, Kecamatan Prembun, Kabupaten Kebumen sejak tanggal 20 September 2023 telah berahir pada Kamis, 19 Oktober 2023.

Guna memastikan realisasi pembangunan rabat beton tersebut, dilakukan dengan menaiki kereta kuda dengan pengawalan dari para personil TNI. Suasana tampak meriah ketika ratusan warga masyarakat telah lama menanti kedatangan Dandim Kebumen berserta rombongan untuk meresmikan jalan desa tersebut.

Dengan ditandai pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh komandan kodim 0709 kebumen, Letkol Czi Ardianta Purwandhana bersama ketua DPRD Kebumen Sarimun. Jalan yang tadinya rusak kini mulus berkat TMMD sengkuyung Kodim 0709 Kebumen.

“TMMD tahap III ke 118 telah berhasil membangun jalan desa sepanjang 643 meter. Dengan adanya kemanunggalan antara TNI dengan rakyat semoga program ini dapat terus berlanjut menuju Indonesia maju Indonesia tumbuh”. Ujar Letkol Czi Ardianta Purwandhana usai menandatangani prasasti peresmian jalan.

Lihat juga ini: TMMD Ke-118, Kodim 0709 Kebumen Bangun Rabat Beton Jalan Poros Desa Prembun

Menurut Dandim, terkait dengan adanya bazar UMKM masyarakat bertujuan untuk dapat menikmati berbagai produk yang ada dengan harga yang terjangkau. Seperti hanlya beras dan minyak murah yang diserbu oleh warga.

Sementara itu, Ketua DPRD Kebumen Sarimun mengatakan, TMMD sengkuyung di Desa Prembun diharapkan dapat menguatkan gotoroyong warga dan meningkatkan dukungan masyarakat terhadap berbagai program pembangunan dari pemerintah diwilayahnya masing-masing. (Tnews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com