KEBUMEN, Talanews.net, – Promo serba seribu(Serbu) koperasi Gerakan Pemuda(GP) Ansor Kebumen, langsung ludes diserbu ratusan kader. Untuk mendapatkan berbagai prodak yang terdiri dari 20 jenis atribut baik Ansor dan Banser yang disediakan pada promo tersebut, mereka rela antri sejak hari minggu pagi tanggal 30 April 2023.
Promo ini merupakan baru pertama kalinya digelar, yang bertujuan selain memperingati Harlah Ansor juga untuk mengenalkan Koperasi GP Ansor Kebumen kepada masyarakat. Acara ini berlangsung didepan kantor koperasi setempat jalan Cincin Kota No.187 Desa Karangsari, Kecamatan Kebumen.
Direktur Koperasi Ansor Kebumen Mohamad Mansur menjelaskan, Promo serba 1000 ini digelar dalam rangka memperingati Harlah GP Ansor ke-89. Koperasi Ansor Kebumen menyediakan 100 prodak dengan berbagai jenis atribut Ansor dan Banser seperti seragam berupa sepatu PDL, Jaket, Jas, Kaos dan masih banyak lagi lainnya.

(Direktur Koperasi Ansor Kebumen)
“Guna menjaga ketertiban, pelaksanaan promo ini dibatasi dengan kupon yang berlangsung selama satu jam, bahkan untuk mendapatkan antrian belanja serba seribu tersebut sudah ada yang menunggu dari jam 8 pagi.”. Jelas Mansur.
Menurut Mansur, Program ini pun direspon antusias oleh ratusan kader dari berbagai daerah tak hanya Kebumen saja, namun juga dari lain seperti Kabupaten Batang, Purbalingga, Banjarnegara, Banyumas, Brebes, dan Purworejo turut hadir dalam promo tersebut.
lihat juga ini:GP Ansor Dan Banser Dirikan 15 Posko Mudik Lebaran Di Kabupaten Kebumen
“Pada promo serbu ini, kader yang telah mendapatkan antrian berhak mengambil berbagai atribut Ansor dan Banser, yang berlangsung selama satu jam, dan langsung ludes diserbu oleh ratusan kader dengan hanya membayar 1000 rupiah untuk setiap jenis barangnya dan bagi kader yang tdiak kebagian kupon antrian, panitia juga menyediakan promo khusus”. Imbuhnya.
Sementara itu, Trimoho salah satu kader Banser dari Satkoryon Kabupaten Batang mengaku, berangkat menuju ke Kebumen sejak sebelum subuh, untuk mengikuti promo serbu tersebut. Dirinya mengaku telah mendapatkan jaket Banser yang biasanya terjual 250.000 hanya dengan uang 1000 rupiah sesuai ketentuan yang diberlakukan oleh panitia.(Tnews)