MAN 2 Kebumen Satu-satunya Sekolah Dari Jateng, Yang Ikuti Lomba Robotic Internasional Di Malaysia

KEBUMEN, Talanews.net, – Madrasah Aliah Negeri (MAN) 2 Kebumen, satu-satunya sekolah dari Jawa Tengah yang mengirimkan siswanya untuk mengikuti ajang bergengsi Lomba Robotic Internasional yang akan berlangsung di Johor Malaysia. Pada tanggal, 4 Juni 2023 mendatang.

Guna mendukung para siswanya tersebut, pihak sekolah saat ini sedang menyiapkan segala perelengkapan yang dibutuhkan oleh anak didiknya untuk berkompetisi dalam lomba tersebut, seperti diantaranya melakukan perakitan system robotic yang sedang dibuat serta mensimulasikannya.

Guntoro Nugroho salah satu siswa tim robotik MAN 2 Kebumen, yang akan diberangkatkan menuju Johor Malaysia mengungkapkan, bahwa robot yang dibuatnya merupakan replica mobil pengangkut sampah tanpa dikemudikan oleh seorang sopir. Nantinya mobil ini system kerjanya hanya mengikuti sensor yang telah diterapkan.

“Jadi nantinya disebuah perumahan ada mobil pengangkut sampah tanpa sopir, yang berjalan otomatis dan cukup simpel. Yakni hanya sebuah mobil yang dilengkapi dengan sensor dan akan mengikuti garis hitam yang dibuat untuk jalannya”. Ungkapnya.

Sementara itu, Warsam selaku Kepala Sekolah mengatakan, MAN 2 Kebumen merupakan satu-satunya sekolah yang mengirimkan siswanya mengikuti lomba robotic Internasional yang berlangsung di Johor Malaysia. Saat ini persiapan anak didiknya sudah mencapai 90 persen sebelum di berangkatkan, bahkan latihan simulasi sudah dilakukan dari pagi hingga malam.

Menurutnya, Ekstrakurikuler robotic ini merupakan program unggulan di MAN 2 Kebumen. Selain itu, tim robotic ini sudah berkali-kali mendapatkan juara di level Nasional. Untuk kali ini pihak sekolah memberangkatkan 4 siswa yang di bagi menjadi 2 tim, mereka akan berkompetisi pada ajang robot kreatif.

“Empat siswa MAN 2 Kebumen, akan ikuti ajang bergengsi Lomba Robotic Internasional yang akan berlangsung di Johor Malaysia. Ada dua tim yang masing-masing akan berkompetisi pada kategori robot kreatif”. Katanya.(Tnews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com