Kuda Joget Iringi Pendaftaran Bacaleg PAN Kebumen ke KPU

KEBUMEN, Talanews.net, – Kontestasi Pemilu 2024 semakin menarik dengan hadirnya pasukan baru yang berlaga di arena politik untuk memperebutkan kursi Parlemen. Tak hanya Bacaleg Incumbent, namun juga banyak wajah baru yang digadang dapat mendulang perolehan suara.

Guna mengenalkan para bakal calon legsilatifnya Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kebumen menggelar atraksi kuda joget yang dinaiki para caleg yang diusung, sehingga membuat suasana terlihat meriah di depan kantor KPU Kebumen.

Ketua Umum DPD PAN Kebumen Bagus Setiawan mengaku optimis bisa meraih 10 kursi di DPRD Kebumen. Terlebih PAN pernah memenangkan pemilihan Bupati di Kabupaten Kebumen periode 2010-2015 lalu.

Menurut Bagus, ada 50 berkas Bacaleg DPD PAN yang diserahkan ke KPU Kebumen,  dimana 19 diantaranya merupakan keterwakilan dari Bacaleg Perempuan. Dimana, keterwakilan disemua Daerah pemilihan dinyatakan lengkap.

“DPD PAN Kabupaten Kebumen, saat ini telah melakukan penyerahan dokumen bakal Calon Legislatif, kepada KPU yang berjumlah 50 orang,  ada 19 perempuan dan sisanya laki-laki,  alhamdulillah disemua dapil kita terpenuhi”. Ujarnya.

Sementara itu, Buyar Winarso mantan Bupati Kebumen yang saat ini mencalonkan diri sebagai Bacaleg RI Dapil 7 yang meliputi Kabupaten Kebumen, Banjarnegara dan Purbalingga mengaku akan menjujungtinggi Politik yang demokratis dan bersahabat.

“Kita menjunjung tinggi berpolitik yang berdemokrasi dan bersahabat. Saya optimis target 10 kursi  DPRD Kebumen dapat tercapai, ya kita ambil orang orang yang bangun tidur semua, InsyaAllah semua itu dapat terwujud”. Ucapnya.

Untuk memenuhi target tersebut, DPD PAN Kebumen telah menentukan skala prioritas perolehan kursi parlemen di wilayah Kabupaten Kebumen berada di tiga Dapil yakni dapil 6, 4 dan 5.(Tnews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com