Jelang Lebaran Idul Fitri Jasa Pembuatan Parcel Banjir Pesanan

ADIMULYO, Talanews.net, -Jelang Hari Raya Idul fitri 1444 H, menjadi berkah tersendiri bagi pengarjin parcel lebaran yang poduksinya terus meningkat. Seperti yang dialami oleh Tyas Utami(30) seorang penyedia jasa pembuatan bingkisan lebaran asal Desa Kemujan, Kecamatan Adimulyo, Kabupaten Kebumen ini yang sudah dibanjiri pesanan.

Parcel atau bingkisan lebaran sudah menjadi hal lumrah ketika Idul Fitri dan banyak dilakukan di berbagai daerah, tak terkecuali di Kabupaten Kebumen. Bingkisan parcel, pada umumnya diberikan sebagai tanda rasa syukur dalam mempererat tali silaturahmi antar sesama muslim ketika merayakan Hari Raya.

Pada Ramadhan kali ini, Tyas Utami seorang pengarjin parcel yang telah 2 tahun menjalani sebagai penyedia jasa pembuatan parcel mengalami peningkatan jumlah pesanan.

“Hingga pertengahan ramadhan ini sudah mengerjakan 150 parcel, ini jauh lebih banyak dari pada tahun sebelumnya yang hanya 50 pesanan parcel”.

Tyas sendiri sehari-harinya biasa menyediakan jasa pembuatan hampers, mahar, seserahan serta aneka bucket. Namun di momen ramadhan dirinya mencoba peruntungan lewat penjualan parcel.

“Ide ini berawal dari membuat parcel sendiri untuk diberikan ke keluarga dan koleganya pada tahun 2022 lalu, yang ia coba posting di social media dan ternyata banyak yang berminat untuk memesan parcel buatannya”.

Dalam pengerjaanya tersebut dirinya dibantu oleh 4 orang dari tetangga sekitar rumahnya. Dalam sehari dirinya mampu membuat 15-20 parcel. Harga yang dibandrol untuk parcelnya yakni mulai dari 100 ribu hingga jutaan rupiah tergantung dari jenis barang yang diinginkan pembeli.

Untuk pemasaran Tyas memanfaatkan social dan beberapa reseller. Peminatnya pun datang dari berbagai kalangan, baik perorangan maupun instansi. Dirinya berharap jasa pembuatan parcelnya bisa terus dikenal dan semakin banyak pesanan datang kepadanya.(Tnews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com